Selasa, 28 Juni 2011

Dana Besar Untuk Mr.X

Eksklusif dari Goal.com :
Galliani-Allegri
Para pemain yang berdatangan ke San Siro masih termasuk kategori biasa-biasa saja. Barangkali hanya Philippe Mexes, mantan bek andalan AS Roma, yang merupakan pemain terbaik yang didatangkan AC Milan.
Yang jelas, Milan bakal mendatangkan pemain top. Dan, target mereka tidak main-main karena Milan sudah mengantungi dana €50 juta yang digunakan untuk membeli pemain.

Sumber di Milan mengungkapkan kepada GOAL.com bila wakil presiden klub Adriano Galliani dan pelatih Massimiliano Allegri ingin memboyong pemain bintang sebelum kompetisi Serie A Italia bergulir. Namun, mereka cukup berhati-hati dalam menentukan pilihan pemain yang diincar.

"Dengan dana €35-50 juta, kami ingin mendapatkan sejumlah pemain bagus. Dana itu sebagian besar memang digunakan untuk pembelian pemain," kata sumber tersebut.

"Begitu dana untuk pembelian pemain diserahkan, Milan segera melakukan perburuannya yang mereka sebut 'Mr. X'. Hanya, klub tidak akan segera melakukan pembelian sebelum pekan-pekan pertama Agustus. Setelah waktunya tiba, mereka akan melakukan pembelian pemain yang berharga mahal." jelasnya.

Tidak disebutkan siapa Mr. X itu. Mungkinkan itu mengarah pada bintang Napoli Marek Hamsik? Namun Galliani  membantah akan mendatangkan pemain asal Slowakia itu.

"Bila menginginkan Hamsik, Milan akan melakukan negosiasi pada Agustus. Dan, [siapa pun yang didatangkan] tergantung dana yang digunakan di bursa," kata sumber itu lagi.

Menurutnya, yang jelas dana itu tidak akan digunakan untuk membeli pemain Standard Liege Axel Witsel. Pemain tersebut sudah tidak masuk dalam radar Milan.

Milan kemungkinan menyelesaikan negosiasi menjelang dimulainya kompetisi. Musim lalu, Milan sukses memboyong dua bintang besar Zlatan Ibrahimovic dan Robinho menjelang ditutupnya bursa transfer pemain.

Tidak ada komentar: