Dalam postingan kali ini saya akan membahas mengenai kontroversi baterai laptop. Maksudnya adalah perdebatan yang terjadi di masyarakat seputar penggunaan baterai laptop. Nah, beberapa pernyataan kontroversi tersebut adalah :
1. Ada yang berpendapat bahwa menyalakan laptop menggunakan AC power dengan kondisi baterai terpasang dapat memperpendek usia baterai laptop. Jadi, sebaiknya copot baterai saat menggunakan AC power.
2. Ada juga yang mengatakan bahwa menyalakan laptop menggunakan AC power tanpa baterai yang terpasang dapat merusak komponen-komponen laptop. Jadi, baiknya memasang baterai saat menggunakan AC power.
Dari kedua pendapat diatas sebenarnya tidak ada yang benar atau salah. Sekedar sharing, pernah sekitar tahun 2009 silam, teman kuliah saya memiliki laptop yang tiap hari nya laptop tersebut dipakai untuk bermain game, berinternet, dll 24 jam nonstop dan saat menggunakan AC power ia pun mencopot baterai yang bertujuan memperpanjang usia baterai.
Suatu hari, laptop milik teman saya itupun akhirnya mati total dan dibawa ke service centre nya. Setelah teknisi nya memeriksa, ternyata motherboard laptopnya rusak dan terpaksa mengeluarkan kocek sekitar 2jt-an demi memperbaikinya. Lalu, ia pun sempat ngobrol dengan teknisi tersebut mengenai penyebab masalah tersebut. Belum ditanya, sang teknisi pun langsung memotong obrolan teman saya & berbicara "Mas, kalo lagi nge-charge baterai nya dicopt ya?", Selagi teman saya terkejut, sang teknisi pun memberi penjelasan mengenai penggunaan baterai laptop. Kira-kira seperti ini :
1. Menyalakan laptop dengan AC power & baterai tercopot memang memperpanjang usia baterai akan tetapi dapat merusak komponen elektronik dalam laptop karena komponen tersebut menerima tegangan & arus listrik yang berlebihan
2. Baterai laptop berfungsi sebagai stabilisator karena didalamnya terdapat voltage converter & circuit regulator untuk mempertahankan tingkat keamanan ketegangan dan arus listrik
Nah, saran saya sih kalo lagi nge-charge laptop (menggunakan AC power), lebih baik baterainya tetap terpasang. Lebih baik mana, ganti baterai orisinil seharga 700rb-an atau mengganti komponen laptop (misal: motherboard) yang harganya jutaan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar